Alat ECG dengan Arduino, Processing, dan Sensor Detak Jantung AD8232

Proyek arduino ini bermanfaat untuk dunia kesehatan atau kedokteran, yaitu membuat alat Electrocardiogram (ECG). Alat ini berfungsi untuk menampilkan sinyal detak jantung pada komputer. Sinyal denyut jantung ditampilkan menggunakan aplikasi processing. Aplikasi processing mendapatkan data denyut jantung menggunakan arduino yang terhubung ke sensor detak jantung AD8232. Arduino dan komputer terhubung menggunakan kabel USB serial.

Sensor detak jantung AD8232 memiliki 3 pin yang dihubungkan ke bagian tubuh. Sensor ini cukup akurat dan sensitif sehingga noise pada sumber tegangan dan gerakan tubuh akan berpengaruh pada hasil pembacaan sensor detak jantung ini.

Selain untuk menampilkan sinyal denyut jantung, alat ini juga bisa difungsikan sebagai alat ukur detak jantung seperti jumlah detak jatung dalam satu menit (BPM). Informasi BPM biasanya diketahui oleh dokter dengan mengukur jumlah denyut nadi di tangan menggunakan jari saat mengukur tekanan darah.

Karena alat ini menggunakan Arduino, maka proyek ini dapat dikembangkan menjadi alat yang inovatif seperti:

  • Alat ECG yang dapat mengirim sms ke anggota keluarga saat denyut jantung turun atau naik
  • Alat ECG dapat disisipkan algoritma untuk mendeteksi gejala penyakit tertentu seperti Fuzzy, KNN, atau lainnya.
  • Alat ECG berbasis IoT yang informasi BPM-nya dapat dimonitor secara online
  • Alat ECG yang dapat menyalakan alarm secara otomatis apabila sesuai kriteria yang dipasang pada program

Dengan demikian, alat pendeteksi detak jantung berbasis arduino ini dapat dimodifikasi dan dikembangkan sesuai keperluan pengguna. Program yang didapat adalah program arduino ad8232 dan program processing.


Hardware

  • Arduino Uno x 1
  • Sensor ECG AD8232 x 1

Software

  • Program Arduino ecg (coding arduino) AD8232
  • Program Processing
  • Skema / rangkaian
  • Flowcart alur program
  • Datasheet

Berikut adalah contoh alat yang pernah dibuat dengan menggabungkannya pada modul GSM untuk mengirim sms notifikasi apabila sinyal jantung terdeteksi mirip dengan gejala tertentu.